Pengaruh Strategi Pembelajaran Diferensiasi tehadap Hasil Belajar Matematika

Main Article Content

Vera Rosalina Bulu

Abstract

Pembelajaran di sekolah perlu diolah menjadi pembelajaran kreatif termasuk didalamnya pembelajaran matematika, sebab pembelajaran yang kreatif akan membuat mahasiwa memiliki minat dan pemahaman yang baik terhadap pembelajaran matematika. Salah satu cara mengolah pembelajaran yaitu dengan menggunakan strategi pembelajaran diferensiasi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran diferensiasi terhadap hasil belajar matematika materi geometri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen semu. Penelitian ini dikenakan kepada mahasiswa semester IV A dan IV B Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Citra Bangsa sebanyak 62 mahasiswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes, observasi dan dokumentasi, dimana uji instrument yang dilakukan yaitu uji validitas dan reliabilitas. Selanjutnya teknik analisis data yang digunakan yaitu uji homogenitas,uji normalitas dan uji t. Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam uji prasyarat data berdistirbusi normal dan homogen sehingga dilanjutnya uji t dimana hasil uji t yaitu 0.034 < 0.05 yang menunjukan H0 ditolak atau terdapat pengaruh strategi pembelajaran diferensiasi terhadap hasil belajar matematika materi geometri bangun ruang.

Article Details

How to Cite
[1]
V. R. Bulu, “Pengaruh Strategi Pembelajaran Diferensiasi tehadap Hasil Belajar Matematika ”, hinef, vol. 2, no. 2, pp. 70–75, Aug. 2023.
Section
Articles