Pengembangan UI/UX Berbasis Metode Design Thinking Fitur Send Your Waste Perusahaan Waste4change

Isi Artikel Utama

Yehezkiel Adi Surya Pratama
Suprihadi Suprihadi

Abstrak

Pada saat ini User Interface (UI) dan User Experience (UX) sudah dianggap sebagai bagian penting dalam proses pengembangan produk digital terutama website. Bertujuan untuk memaksimalkan pengalaman pengguna saat melakukan interaksi dengan fungsi yang ada dalam tampilan sebuah aplikasi. Salah satu alasannya karena banyak perusahaan yang mulai menggunakan situs website untuk perkembangan bisnis. Pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan rancangan tampilan antarmuka pada aplikasi website Waste4Change dalam bentuk prototipe dengan menggunakan aplikasi figma dan menciptakan pengalaman pengguna yang baik. Pengembangan desain antar muka ini menggunakan metode design thinking yang dimana berpusat pada kebutuhan pengguna. Berdasarkan analisis kompetitor dan kebutuhan pengguna, ditentukan konten-konten yang akan ditampilkan. Hasil perancangan ini menghasilkan prototipe desain user interface aplikasi website versi desktop. Berdasarkan hasil user testing tampilan user interface ini dapat membantu user memahami alur dan pengguna mendapatkan pengalaman yang baik dari aplikasi website Waste4Change khususnya pada fitur Send Your Waste.


Currently, the User Interface (UI) and User Experience (UX) are considered an important part of the digital product development process, especially websites. Aims to maximize the user experience when interacting with existing functions in the appearance of an application. One of the reasons is because many companies are starting to use websites for business development. This development aims to produce an interface design for the Waste4Change website application in the form of a prototype using the figma application and create a good user experience. The development of this interface design uses the design thinking method which is centered on user needs. Based on competitor analysis and user needs, the content to be displayed is determined. The results of this design produce a user interface design prototype for the desktop version of the website application. Based on the results of user testing, this user interface display can help users understand the flow and users get a good experience from the Waste4Change website application, especially the Send Your Waste feature.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
[1]
Y. A. S. Pratama dan S. Suprihadi, “Pengembangan UI/UX Berbasis Metode Design Thinking Fitur Send Your Waste Perusahaan Waste4change”, JUKANTI, vol. 5, no. 2, hlm. 99–110, Nov 2022.
Bagian
Articles