CLUSTERING KUALITAS KINERJA PEGAWAI PADA NARUNA CAFE & RESTO MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS
Isi Artikel Utama
Abstrak
Sistem penilaian pegawai di Naruna Cafe and Resto menggunakan metode penilaian konvensional berbasis manual yang dilakukan secara subjektif oleh atasan langsung tanpa adanya kerangka evaluasi yang jelas sehingga proses penilaian seringkali tidak transparan dan kurang objektif, yang menyebabkan ketidakpuasan dan ketidakadilan di kalangan pegawai. Teknik clustering dapat digunakan sebagai penilaian pegawai agar menjadi lebih objektif, konsisten, dan berdasarkan data yang terukur. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan metode K-Means Clustering, serta menggunakan algoritma K-means untuk memudahkan dalam melakukan perhitungan, setelah itu peneliti melakukan pengolahan menggunakan RapidMiner untuk mendapatkan hasil pada penilaian kualitas kinerja pegawai Naruna Cafe and Resto. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan mengambil data berdasarkan kualitas kinerja pengawai sebagai objek dalam penelitian. Penelitian ini menghasilkan cluster dengan kualitas kerja sangat memuaskan sebanyak 1 data, cluster dengan kualitas kerja memuaskan sebanyak 3 data, cluster dengan kualitas kerja cukup memuaskan sebanyak 4 data, cluster dengan kualitas kerja kurang memuaskan sebanyak 1 data, dan cluster dengan kualitas kerja tidak memuaskan sebanyak 5 data. Dari pengolahan data yang sudah dilakukan, maka didapatkan kesimpulan bahwa penelitian ini telah berhasil membuat kelompok kualitas kinerja pegawai yang ada di Naruna Cafe and Resto yang bisa dipakai dalam melihat kinerja pegawai.
Unduhan
Rincian Artikel
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Lisensi Jurnal JUKANTI
JUKANTI berkomitmen untuk mempromosikan akses terbuka dan distribusi bebas pengetahuan. Kami menerapkan model lisensi berikut untuk memastikan penggunaan yang adil dan etis dari materi yang diterbitkan.
Lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (CC BY 4.0)
Semua artikel yang diterbitkan oleh JUKANTI dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution 4.0 International License. Lisensi ini memungkinkan pengguna untuk:
- Menyalin dan Mendistribusikan: Pengguna bebas menyalin, mendistribusikan, dan menampilkan karya asli, asalkan mereka memberikan pengakuan yang tepat kepada penulis dan sumber.
- Mengadaptasi: Pengguna dapat mengubah, mengubah, dan membangun karya asli, asalkan mereka memberikan pengakuan yang tepat dan menunjukkan jika perubahan telah dilakukan.
- Penggunaan Komersial: Pengguna dapat menggunakan karya untuk tujuan komersial, asalkan mereka memberikan pengakuan yang tepat.
Kewajiban Penulis
Penulis yang menerbitkan artikelnya dengan JUKANTI setuju untuk:
- Menjamin bahwa karya adalah asli dan bebas dari pelanggaran hak cipta.
- Memberikan izin kepada JUKANTI untuk menerbitkan karya di bawah lisensi CC BY 4.0.
- Menyimpan hak cipta asli atas karya mereka, dengan lisensi publikasi yang diberikan kepada JUKANTI.
Kepatuhan dengan DOAJ
JUKANTI berkomitmen untuk mematuhi pedoman dan standar yang ditetapkan oleh Directory of Open Access Journals (DOAJ). Kami berusaha untuk memastikan integritas, transparansi, dan kualitas tinggi dalam semua publikasi kami.
Untuk pertanyaan atau klarifikasi lebih lanjut mengenai lisensi ini, silakan hubungi Editor Jukanti di jukanti.ejournalcbn@gmail.com.
Referensi
Brahmana, dkk. (2014). Pengaruh kualitas layanan dan kualitas produk terhadap kepuasan pelanggan dan loyalitas konsumen restoran happy garden Surabaya. Jurnal Manajemen Pemasaran, 2(1), 1-9
Reisandi, I., Daryana, Mulyati, F.S., & Fauzi, M. (2021). Implementasi Clustering K-Means terhadap penilaian kinerja karyawan PT XYZ. Jurnal Sosial dan Teknologi, 1(8), 757-767
F. H. Masruroh, S. Setiyowati, A. B. Hartono. (2020). The Implementation of Employee Performance Assessment using Clustering Analysis in PT ABC." Journal of Information Systems Engineering and Business Intelligence, 6(2)
Nasution, Y.R. & Eka, M. (2018). Penerapan algoritma K-Means clustering pada aplikasi menentukan berat badan ideal. ALOGARITMA: Jurnal Ilmu Komputer dan Informatika, 2(1), 77-81
Dhuhita, Windha. (2015). Clustering menggunakan metode k-means untuk menentukan status gizi balita. Jurnal Informatika, 15(2), 163
Oktara, P., Yulianti, L., & Fredricka, J. (2021). Analisis kinerja pegawai menggunakan alogaritma k-means pada dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Bengkulu Tengah. Jurnal Media Infotama, 17(2)
Dewi, N.L.P.P., Purnama, I.N., & Utami, N.W. (2022). Penerapan data mining untuk clustering penilaian kinerja dosen menggunakan alogaritma k-means (studi kasus: STMIK Primakara). Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Asia, 16(2), 105-112
Muningsih, E. & Kiswati, S. (2015). Penerapan metode K-Means untuk clustering produk online shop dalam penentuan stok barang. Jurnal Bianglala Informatika, 3(1), 10-17
Regina, S., Sutinah, E., & Agustina, N. (2021). Clustering kualitas kinerja karyawan pada perusahaan bahan kimia menggunakan algoritma k-means. Jurnal Media Informatika Budidarma, 5(2), 573-582
P. Aruna, P. Aruna Kumari, R. Divakar. (2016). Evaluation of Clustering Algorithms in RapidMiner: A Comparative Study. International Journal of Emerging Trends in Engineering Research, 4(9)